Pulau Dewata, Bali, dinilai jauh lebih indah dan menarik sebagai destinasi wisata dibanding Kepulauan Maldives atau pun Hawaai.
Majalah pariwisata terkemuka dunia, Travel+Leisure, menobatkan Bali sebagai pulau terindah kedua di dunia setelah pulau fenomenal, Galapagos.Dengan penobatan tersebut Bali otomatis menjadi pulau terbaik di Asia, mengalahkan pulau-pulau lain yang selama ini dinilai indah dan cantik.
Penghargaan sebagai pulau terindah bukan pertama kali ini diraih Bali. Paling tidak, pada 2014 lalu pun pulau dewata itu bahkan terpilih sebagai pulau terindah di dunia pilihan pembaca majalah pariwisata Rusia, Conde Nast Traveler. Meski banyak pilihan pulau-pulau cantik untuk berwisata, pesona keindahan Pulau Bali tetap menjadi pilihan utama para turis asal Rusia.
Saat itu Bali bersaing bersama destinasi-destinasi nominator lain yakni Phuket, Maladewa (Maldives), Mauritius dan Yunani.
Majalah Travel+Leisure memberikan peringkat berikut untuk pulau-pulau yang dinilai indah di dunia:
1. Galpagos Islands - Equador (score: 90.82)
2. Bali - Indonesia (score: 88.98)
3. Maldives (score: 88.53)
4. Tasmania - Australia (score: 88.32)
5. Santorini - Yunani (score: 87.93)
6. Moorea - French Polynesia (score: 87.90)
7. Maui - Hawaii (score: 87.89)
8. Kauai - Hawaii (score: 87.88)
9. Great Barrier Reef - Australia (score: 87.31)
10. Malta (score: 86.90)
Sementara untuk urutan peringkat pulau terbaik di Asia, adalah
1. Bali - Indonesia (score: 88.98)
2. Maldives (score: 88.53)
3. Phuket - Thailand (score: 79.22). [ ]