BEBERAPA hari belakanganm netizen digegerkan dengan foto wanita pakai jilbab yang sedang jualan nasi uduk babi. Foto itu menjadi viral di sosial Facebook.
Yang memosting adalah pemilik akun Ahmad Al Muhajir. Tak heran, foto tersebut pun memicu perdebatan tentang kebenaran muslimah menjual nasi uduk berbahan daging babi. Sebagian mencerca, sebagiannya lagi menganggap foto itu sebagai fitnah.
“Itu bisa aja yang fitnah islam.. agar kaum wanita yg pakai jilbab dipredikat jelek. Tetap lurus saja.. Serahkan azabnya Ke Allah yang berulah memfitnah islam,” komenar pemilik akun Akun Ummi Rara.
Sementara akun WA Ina berpendapat bahwa wanita berkerudung itu hanya seorang pelayan. Dia bukan seorang muslimah, melainkan merupakan penganut agama lain yang juga memiliki budaya mengenakan kerudung.
Saat ditelusuri lebih jauh, rupanya memang terdapat sebuah fanpage yang mempromosikan nasi uduk babi buncit. Tempat makan itu berlokasi di sebuah mal di bilangan Jakarta Barat.
Benar saja, usaha itu merupakan milik pengusaha berketurunan Tionghoa. Sedangkan perempuan berkerudung yang ada di dalam foto hanya karyawan yang bertugas melayani pembeli.
Dalam fanpage tersebut juga ada yang berkomentar dengan nada kecewa. Misalnya akun Ahmad Nasuha menuliskan, “Bro, gak salah nih? Yang dagang pakek jilbab?” katanya.
“Kepada pemilik hargailah hak beragama dalam mencari pegawai” timpal Farid Thalib di komentar berikutnya. (fab/jpg/jpnn)