Penampakan seram seringkali terlihat oleh turis di berbagai tempat wisata. Belum lama ini ada sosok mirip tokoh Grim Reaper, yang dikenal juga sebagai malaikat maut, terlihat di sebuah pantai di Inggris.
Traveler bernama Martin Woodward dan anak-anaknya berkunjung ke pantai di Southport, Merseyside, Inggris. Saat itu ia melihat sosok seram mirip Grim Reaper kemudian memotret dan mengunggahnya ke Twitter. Foto itu pun beredar di dunia maya dan diberitakan berbagai media Inggris, seperti Mirror dan Liverpool Echo.
Dikumpulkan detikTravel dari berbagai sumber, Selasa (18/8/2015) sosok seram itu muncul sore hari. Di dalam foto milik Woodward terlihat bahwa sosok diduga Grim Reaper itu berdiri di tengah hamparan pasir, sambil menggunakan pakaian mirip jubah hitam dengan penutup kepala.
Ia juga tampak membawa sebuah alat yang panjang dan tipis, mirip tongkat berujung lancip milik tokoh Grim Reaper. Tongkat itu diarahkan ke bawah, ke dalam pasir.
Woodward yang saat itu sedang bersama anak-anaknya pun sedikit bingung dengan sosok aneh tersebut. Setelah memberitahu anaknya kalau sosok seram itu seperti Grim Reaper, sang anak pun tidak berani datang mendekat.
"Saya tidak tahu itu apa!! Setelah memberitahu anak laki-laki saya kalau itu adalah Grim Reaper, mereka tidak mau mendekatinya. Terlihat sangat menyeramkan!!," tulis Woodward di Twitter.