-->

Sabtu, 17 Desember 2016

Kisah Sukses Tiket.com , Salah Satu OTA Terpopuler Indonesia

Kisah Sukses Tiket.com

Belajar dari kesuksesan yang telah diraih Online Travel Agent (OTA) di Tiongkok, India, dan Amerika Serikat, Tiket.com menjadi salah satu perusahaan OTA lokal yang populer di Tanah Air. Bahkan menjadi OTA pertama di Indonesia yang mengedukasi masyarakat untuk berbelanja secara online.

Di balik kesuksesannya, OTA satu ini ternyata punya sejarah panjang yang menarik untuk dikulik. Berawal dari kesamaan hobi dalam dunia digital start up dan hobi travelling, 4 anak muda bertemu dalam satu tujuan yang sama untuk membangun sebuah e-commerce terintegrasi dalam bidang perjalanan, pariwisata, dan hiburan. Mereka adalah Wenas Agusetiawan, Dimas Surya, Gaery Undarsa, Natali Ardianto, dan seorang investor lokal perorangan menjadi faktor penting munculnya Tiket.com.

Tiket.com berdiri sejak Agustus 2011 dan mulai beroperasi Desember 2011. " Awal mula muncul Tiket.com sebenarnya karena dari problem masyarakat Indonesia itu sendiri. Pada tahun 2010, orang yang ingin pergi dari Medan ke Tegal saja rasanya sulit. Minimnya informasi menjadi alasan terbesar," ujar Gaery Undarsa, Chief Communication Officer Tiket.com saat ditemui Kamis, 24 November 2016.

Menginjak usia 5 tahun, Tiket.com berkembang sangat pesat. Tiket.com sudah berpartner dengan 30 airlines dan melayani lebih dari 18.000 rute penerbangan baik domestik maupun internasional, lebih dari 180.000 jaringan hotel lokal dan internasional, partner online nomor 1 PT Kereta Api Indonesia (Persero), partner di lebih dari 10 promotor besar di Indonesia, tempat-tempat atraksi, dan perusahaan penyedia rental mobil.

" Tiket.com menyediakan solusi platform dan selalu mengedepankan customer service sebagai yang utama dan utama, itu yang membedakan Tiket.com dengan bisnis online lainnya," tambah Gaery.

Meski hanya berfokus di Indonesia, Tiket.com telah mengalami pertumbuhan positif. Salah satunya adalah jumlah penggunanya yang terus bertumbuh hingga mencapai 3,5 juta users dan 1,5 juta total apps download. Traffic pengakses situs Tiket.com pun mengalami kenaikan yang luar biasa yaitu 70% dibanding tahun lalu.

(Laporan: Nanda Febriani | dream.co.id )

Previous
Next Post »